Thursday, January 5, 2017

Menu-Menu Utama di Esmart Versi Desktop

Tampilan awal esmart setelah berhasil di install akan seperti ini:


keterangan:
- trade watch / running trade (lingkaran kuning), merupakan order yang sudah match di bursa.
- selected stock price (lingkaran merah), merupakan daftar saham pilihan yang ingin dipantau. Untuk
  menambah daftar ketik kode saham di kotak kosong dibawah tulisan selected stock price, lalu enter. Untuk
  menghapus, select kode saham yang ingin dihapus lalu tekan tombol delete di keyboard.
- stock ranking (lingkaran merah), untuk melihat peringkat saham. Klik type untuk memilih kategori
  peringkat.
- order book (lingkaran hijau), untuk melihat harga saham saat ini.


Order book detail

 
Order book detail (diperbesar)

Order book detail, berfungsi untuk melihat harga terakhir dan posisi bid offer. Bagian yang perlu diperhatikan:
- last, harga yang terakhir match / done.
- prv / previous, harga penutupan di hari bursa sebelumnya.
- +/-, selisih poin kenaikan (akan berwarna hijau) atau penurunan (akan berwarna merah).
- op / open, harga pembukaan di hari bursa saat itu.
- hi / high, harga tertinggi di hari bursa saat itu.
- lo / low, harga terendah di hari bursa saat itu.
- L.HI / limit High, batas atas harga penolakan otomatis di hari bursa saat itu.
- L.Lo / Limit Low, batas bawah harga penolakan otomatis di hari bursa saat itu.

Keterangan di kolom bid-offer:
5350 disebut sebagai best bid price - 5375 disebut sebagai best offer price.
- kolom lot, artinya jumlah lot yang telah diorder oleh investor lain.
- kolom # (tanda pagar), artinya jumlah order yang sudah diinput.

jika dibaca,
7.003, artinya jumlah lot yang antri beli di harga 5350 sebanyak 7.003 lot.
38, artinya jumlah order yang sudah diinput di harga 5350 sebanyak 7.003 lot ada 38 order.

Untuk melihat harga saham perusahaan lain, kode BBNI.RG bisa diganti dengan kode perusahaan lainnya.

Stock Fundamental

Stock fundamental, untuk menemukan menu ini klik market > stock fundamental.
Untuk melihat laporan keuangan perusahaan lain, kode BBNI bisa diganti dengan kode perusahaan lainnya.
Untuk melihat jangka waktu laporan bisa ganti 1Q ke yang lain atau 1M ke yang lain.

Jangka waktu laporan:
- 3Q, artinya pelaporan keuangan dari bulan Juli-September.
- 3M, artinya pelaporan keuangan dari bulan Januari-September.

Charting
 Charting, untuk menemukan menu ini klik market > chart.
- lingkaran merah, untuk melihat jangka waktu.
- lingkaran hijau, untuk melihat pilihan indikator.

---
Apabila ada kendala, silahkan kontak ke gi.balikpapan@bnisekuritas.co.id atau 082159568335

No comments:

Post a Comment